Event

Tongseng Muntilan

Jelajah Kuliner Nusantara, ada di Gandaria City sejak kemarin sampai minggu 29 Mei. Sayang kesorean datang dan hanya sempat mencicipi beberapa masakan; karena harus lanjut meeting lagi.

Masakan yang satu ini sangat berkesan setelah dicicipi, alias enak banget. Tak lain adalah Tongseng Kepala Kambing – Muntilan. Yang dimakan ya bukan seluruh kepala, cuma daging-dagingnya saja.

Tongseng Kepala Kambing - Muntilan

“Pedes sekali ya” itu saat pesan ke Mbak yang menjaga. Nah tongseng ini juga dimasaknya masih dengan arang, jadi proses menumis bumbu-bumbu, daging kepala dll; kemudian penambahan kuah dan sayur pada tongseng berlangsung dengan perlahan. Ini yang buat enak juga, api yang pas.

Hasilnya: tongseng pedas dengan rasa bumbu yang tetap menonjol dengan baik, luar biasa! Juga daging kepala yang pas teksturnya. Sangat mengundang untung makan banyak nih.

Sehari-hari kedainya ada di Cilandak KKO, saya belum tahu pasti yang mana. Tapi pasti akan mencoba kesana …

Pedas sekali .. tetap enak!

(Tongseng kepala kambing plus nasi 26ribu di Gandaria City)

(Posting via email dari bebeku)

 

Standar

11 respons untuk ‘Tongseng Muntilan

  1. seperti tongseng Pak Min ya mas
    dimasak pakai arang
    enak maknyus …
    beda aja rasanya sama yang dimasak pakai gas 😀

    btw, klo segala sesuatu yang berisi kambing, nyerah saya 😀
    walau keliatannya maknyuooossss …
    apalagi bilang pedessss, malah bikin pengen …. hahaha
    *ga jelas*

  2. Ping-balik: Bestik Kambing Pak No Pendek, Kota Tua – Semarang (hobinya @landhes nih) | Makan Lagi - Lagi Makan

Tinggalkan Balasan ke niQue Batalkan balasan